KAB BEKASI – JABAR
Globalindo.Net//Kapolsek Cikarang Timur, AKP.M Trisno SH MM, kini telah berganti kepada AKP. Sugiharto.SH. Pergantian pejabat kapolsek Cikarang Timur berlangsung dalam acara pisah sambut yang digelar di Gedung Aula Mako Polsek Cikarang Timur, pada Kamis, 23 /01/2025.
Hadir dalam acara tersebut para pimpinan Forkopimcam Cikarang Timur, Danramil 08/ Lemah Abang, Para Kepala Desa Se Kecamatan Cikarang Timur serta para tokoh masyarakat cikarang timur.
Mengawali sambutannya Kapolsek Cikarang Timur yang lama AKP.M Trisno SH MM mengucapkan selamat datang kepada Kapolsek Cikarang Timur yang baru AKP. Sugiharto.SH.
“Saya ucapkan selamat datang selamat bertugas kepada Kapolsek Cikarang Timur yang baru AKP.Sugiharto.SH,” ujar M Trisno.
Menurutnya berkat dukungan masyarakat selama 13 bulan dirinya menjabat, situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Cikarang Timur cukup aman dan terkendali.
“Alhamdulillah cukup aman dan terkendali, itu bukan karena Kapolsek nya akan tetapi berkat masyarakat Cikarang Timur yang selalu mendukung merangkul Polsek sehingga tidak terjadi hal- hal yang membuat situasi tidak kondusif,” ungkapnya.
Dalam kesempatan itu M. Trisno pun menyampaikan permohonan maaf kepada Masyarakat Cikarang Timur selama menjabat banyak kesalahan dan kekhilafan.
Sementara itu AKP. Sugiharto.SH dalam sambutannya mengatakan butuh dukungan masyarakat Cikarang Timur, dengan jumlah penduduk 180.000 jiwa, sedangkan jumlah personil polsek hanya 53, jadi jauh perbandingan rasio jumlah masyarakat dengan jumlah kepolisian sangat jauh sekali 1 polisi melayani 2000.
AKP. Sugiharto itu pun menyampaikan komitmennya akan melanjutkan kinerja pendahulunya yang sudah berjalan baik.
Dalam kesempatan yang sama Camat Cikarang Timur Ropi. ST mengatakan, sebagai aparat sipil negara (ASN) maupun TNI POLRI harus siap di tempatkan di mana saja.
“jangan heran ketika kecamatan Cikarang Timur itu lebih berani, karena kita punya motto jangankan waktu nyawa pun kita berikan, dan saya dalam situasi yang penuh keakraban ini, tadi sudah di berikan pemaparan yang sangat elegan tentunya saya bangga Kapolsek sudah bisa menyatu dengan kita sekalipun kita punya tugas yang berbeda tapi kita satu keluarga dan bisa saling mensupport satu sama lain,” bebernya.
(JM).