Pacitan,Globalindo.Net// 20/03/ 2025 – Pemerintah Desa Klepu, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan, menggelar Safari Ramadhan 1446 H dengan agenda Tilik Dusun dan Pengajian dalam rangka pencegahan penyalahgunaan narkotika. Acara yang berlangsung pada Kamis (20/3) ini dipimpin langsung oleh Kepala Desa Sugiyono, S.IP., serta dihadiri oleh perangkat desa, tokoh agama, pemuda, dan masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Sugiyono, S.IP. menegaskan pentingnya peran keluarga dan masyarakat dalam mencegah penyalahgunaan narkotika, terutama di kalangan generasi muda.
“Safari Ramadhan ini bukan hanya tentang ibadah, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat ketahanan sosial terhadap bahaya narkoba. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat, terutama anak muda, memiliki pemahaman yang kuat tentang dampak negatif narkotika,” ujarnya.
Kegiatan dimulai dengan tilik dusun, di mana pemerintah desa menyapa warga secara langsung untuk mendengar aspirasi mereka. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pengajian yang menghadirkan ustaz setempat, membahas pentingnya menjaga diri dari perbuatan yang merusak, termasuk penyalahgunaan narkoba.
Masyarakat Desa Klepu menyambut baik kegiatan ini dan berharap upaya pencegahan narkoba terus digalakkan melalui berbagai pendekatan, termasuk keagamaan.
Dengan semangat Ramadhan, Pemerintah Desa Klepu berkomitmen untuk terus membangun desa yang aman, bebas narkoba, dan berlandaskan nilai-nilai keagamaan yang kuat.
{S.diran}