BeritaJAWA TIMURSosial dan budaya

Pengajian Rutin Muslimat NU Ahad Wage di Masjid Nurul Falah Berlangsung Khidmat.

127
×

Pengajian Rutin Muslimat NU Ahad Wage di Masjid Nurul Falah Berlangsung Khidmat.

Sebarkan artikel ini

Kedunggalar, Ngawi – Globalindo.Net// Ribuan jamaah Muslimat NU dari berbagai ranting di Kecamatan Kedunggalar menghadiri pengajian rutin Ahad Wage yang digelar di Masjid Nurul Falah, Dusun Tawang, Desa Katikan dekat rumah Kyai Ichwanudin pada Minggu 16 Februari 2025. Acara yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga 13.00 WIB ini dihadiri oleh sekitar 12 anak ranting Muslimat NU serta jajaran pemerintah desa, Camat Kedunggalar, Kapolsek, dan perwakilan dari Koramil.

Pengajian ini diawali dengan lantunan shalawat yang dibawakan oleh grup hadroh Gandrung Sholawat dari Kedungwaru, yang menambah suasana religius dan syahdu. Jamaah dengan khusyuk mengikuti lantunan sholawat sebelum sesi ceramah dimulai.

Sekitar pukul 11.00 WIB, KH. Husnul Muzer dari Temboro, Magetan, naik ke mimbar untuk menyampaikan tausiyahnya. Dalam ceramahnya, beliau menekankan pentingnya menjaga shalat dalam kehidupan sehari-hari.

“Sesibuk apa pun kita, jangan lupakan sholat. Karena dengan sholat, kita bisa lebih dekat dengan Sang Pencipta, Allah SWT,” tegas beliau di hadapan jamaah yang hadir.

Pesan beliau ini menjadi pengingat bagi seluruh Muslimat NU yang hadir agar senantiasa menjaga kewajiban ibadah, meskipun disibukkan dengan berbagai aktivitas duniawi. Tausiyah yang disampaikan dengan penuh hikmah ini mendapatkan respons positif dari jamaah yang hadir.

Acara pengajian rutin ini menjadi salah satu momen penting dalam mempererat silaturahmi antar-ranting Muslimat NU di Kecamatan Kedunggalar, sekaligus menjadi sarana untuk meningkatkan pemahaman agama dan kecintaan kepada Allah SWT.

Dengan berakhirnya ceramah sekitar pukul 13.00 WIB, pengajian ditutup dengan doa bersama. Para jamaah pun meninggalkan lokasi dengan hati yang lebih tenang dan penuh semangat untuk terus mengamalkan ajaran Islam dalam kehidupan sehari-hari.

Pewarta : As Wisnu H
Editor : R. Yudha Prasetya