SURABAYA//Globalindo.net – Polsek Tambaksari bersama 3 Pilar bergerak cepat tindaklanjuti keluhan warga terkait tentang sucor kitchen di Jl. Kalikepiting No.117-b, Senin (18/12/2023).
Kapolsek Tambaksari Kompol Ari Bayuaji.,S.E.,S I.K.,M.Si mengatakan “Kita menerima aduan dari masyarakat mengenai tempat hiburan malam sucor kitchen yang meresahkan dan mengganggu warga dikarenakan suara sound sistem yang dikeluarkan dari tempat hiburan tersebut sangat keras.
“Setelah menerima aduan dari masyarakat tersebut Anggota Polsek Tambaksari bersama dengan 3 pilar langsung bergerak cepat mendatangi TKP dan menemui Pihak Sucor kitchen terkait dengan aduan masyarakat tersebut., tutur Kapolsek Tambaksari Kompol Ari Bayuaji.
Kapolsek Tambaksari Kompol Ari Bayuaji.,S.E.,S.I.K.,M.Si menambahkan ” Kami bersama 3 Pilar berharap kepada Masyarakat untuk bersama – sama menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, dan masyarakat merasa senang atas respon cepat Polsek Tambaksari dan 3 Pilar atas pengaduan tersebut.,”tutup Kapolsek Tambaksari Kompol Ari Bayuaji.
( Red)