BeritaPemerintahan

Gitran Watch Nusantara Sesalkan Ucapan Menteri Desa Terkait LSM dan Wartawan Bodrex.

123
×

Gitran Watch Nusantara Sesalkan Ucapan Menteri Desa Terkait LSM dan Wartawan Bodrex.

Sebarkan artikel ini

Jakarta – Globalindo.Net// Ketua DPP Gitran Watch Nusantara, Kurniawan Hasibuan, menyayangkan pernyataan Menteri Desa yang menyebut istilah “LSM/Wartawan Bodrex”. Menurutnya, ucapan tersebut mencederai profesi yang mulia dan dapat menimbulkan stigma negatif terhadap LSM serta jurnalis yang bekerja secara profesional.

“Kami sangat menyayangkan pernyataan tersebut, karena jika pun ada oknum seperti yang disampaikan, hal itu tidak bisa digeneralisasi. Di setiap instansi pun selalu ada oknum, tetapi bukan berarti semua pihak dapat disamaratakan,” ujar Kurniawan dalam keterangannya, Senin (3/2/2025).

Lebih lanjut, Kurniawan meminta agar Menteri Desa segera memberikan klarifikasi terkait ucapannya, guna menghindari kesalahpahaman yang dapat merugikan profesi LSM dan wartawan yang bekerja sesuai kode etik.

“Kami meminta Menteri Desa untuk mengklarifikasi pernyataannya, karena hal itu bisa merusak citra para pegiat sosial dan jurnalis yang telah bekerja dengan dedikasi tinggi,” tegasnya.

Sebelumnya, pernyataan Menteri Desa yang menyebut istilah “LSM/Wartawan Bodrex” viral di media sosial dan memicu berbagai tanggapan dari berbagai kalangan, terutama dari komunitas pers dan aktivis sosial.

Gitran Watch Nusantara berharap ke depan tidak ada lagi pernyataan yang dapat merugikan profesi tertentu, serta mendorong semua pihak untuk lebih berhati-hati dalam mengeluarkan pernyataan yang dapat berdampak luas di masyarakat.

Pewarta: Muhari
Editor: Purwati